Tuesday, February 2, 2021

BLT UMKM Rp2,4 Juta Tahun 2021 Segera Dibuka, Inilah Tips Agar Lolos Pendaftaran

Inilah tips agar lolos pendaftaran BLT UMKM Rp2,4 juta tahun 2021, simak di sini! /Shammil Fachrial Suryapraja/PR

Bantuan Langsung Tunai (BLT) Rp2,4 juta tahun 2021 akan segera dibuka kembali oleh Kementerian Koperasi dan UKM (KemenkopUKM). Berikut tips agar lolos pendaftaran.

Dikutip FIX INDONESIA dari ANTARA, Minggu, 31 Januari 2021, KemenkopUKM telah berkirim surat ke Kementerian Keuangan (Kemenkeu) terkait Program Banpres Produktif Usaha Mikro tahun 2021.

Surat dengan Nomor 79/M.KUKM/XII/2020 tanggal 14 Desember 2020, terkait usulan penambahan anggaran sebesar Rp28,8 triliun.

Menteri Koperasi dan UKM (Menkop UKM) Teten Masduki mengatakan saat Rapat Kerja (Raker) dengan Komisi VI DPR RI di Jakarta, akan ada 12 juta pelaku usaha mikro yang ditargetkan menerima BLT UMKM ini.

Adapun pada penyaluran, nantinya akan memprioritaskan aspek pemerataan daerah dan mengutamakan pelaku usaha yang belum mendapatkan bantuan.

"Penyaluran BPUM akan memprioritaskan dari aspek pemerataan daerah, sehingga yang belum menerima Banpres atau BPUM akan mendapatkannya," ujar Menkop UKM, Teten Masduki.

Sebelum pendaftaran dibuka, pelaku usaha dapat melakukan tips berikut ini agar lolos pendaftaran.

1. Penuhi Persyaratan yang Ditetapkan

- Warga Negara Indonesia

- Mempunyai Nomor Induk Kependudukan (NIK)

- Memiliki usaha mikro

- Bukan ASN, TNI/POLRI

- Bukan pegawai BUMN/BUMD.

2. Kenali Lembaga pengusul yang Berwenang

Dalam pendaftaran ada beberapa lembaga yang memiliki kewenangan untuk mengusulkan bantuan.

- Dinas Koperasi dan UKM Dinas yang yang membidangi Koperasi dan UKM

- Koperasi yang telah disahkan sebagai Badan Hukum Kementerian/Lembaga

- Perbankan dan perusahaan pembayaran yang terdaftar di OJK.

3. Tidak Sedang Menerima Bantuan Pemerintah yang Lain

Pemerintah telah menetapkan bahwa penerima BLT UMKM BPUM Rp2,4 juta ini bagi para pelaku usaha yang belum mendapatkan bantuan pemerintah.

Jadi, jika terdaftar sebagai penerima bantuan pemerintah lain seperti Bansos Beras, BST, BLT BPJS Ketenagakerjaan, atau Kartu Prakerja, kemungkinan hal tersebut berpengaruh saat anda mendaftar BLT UMKM Rp 2,4 juta dan hal ini bisa menjadi alasan kenapa berkas anda ditolak.

4. NIK dan Nama di KTP Harus Sesuai

Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan nama di KTP haruslah sesuai agar bisa memudahkan proses verifikasi.

5. Ketika pendaftaran Dibuka Segera langsung Mendaftar

Pada BLT UMKM Rp2,4 juta pemeritah menargetkan bantuan kepada 12 juta penerima sementara yang mendaftar lebih dari itu maka supaya kuota tidak penuh nantinya bisa langsung mendaftar di lembaga pengusul.

Itulah tips yang bisa dicoba saat pendaftaran agar bisa lolos pendaftaran dan mendapatkan BLT UMKM Rp2,4 juta dari KemenkopUKM.


sumber : https://fixindonesia.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-361369857/blt-umkm-rp24-juta-tahun-2021-segera-dibuka-inilah-tips-agar-lolos-pendaftaran?page=4



Kata siapa UMKM tidak perlu melek keamanan siber (cybersecurity) ? Kami akan membahasnya bersama pak Didi Nurcahya, ITIL®, GSEC - di 16 Feb 2021, pastikan anda terdaftar di https://s.id/eventcerdas16feb .

0 comments:

Post a Comment