Wednesday, March 3, 2021

Jangan Sampai Terlewatkan! Kemenkop UKM Informasikan Jutaan Pelaku Usaha Mikro akan Dapatkan BPUM 2021

Informasi persiapan program Bantuan Presiden (Banpres) Produktif Usaha Mikro (BPUM) dari Kemenkop UKM 2021 untuk pelaku usaha mikro.* /instagram.com/ @kemenkopukm

Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kemenkop UKM) menyampaikan informasi rencana program bantuan presiden (Banpres) Produktif Usaha Mikro (BPUM) 2021.

Kemenkop UKM menjelaskan pada 2020, sejumlah 12 juta pelaku usaha mikro telah mendapat Banpres.

Ternyata pada 2021, akan ada jutaan pelaku usaha mikro yang berkesempatan dapatkan BPUM 2021.

Menurut Kemenkop UKM, saat ini BPUM dalam tahap persiapan, penyusunan regulasi dan rincian lainya.

Informasi ini disampaikan Kemenkop UKM dalam unggahan instagram @kemenkopukm pada Selasa, 2 Maret 2021.

“Begitu antusiasnya terhadap program ini, hampir di semua posting ada pertanyaan mengenai program ini kapan dibuka kembali,” tulis Kemenkop UKM seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun instagram @kemenkopukm.

Kemenkop UKM mengklaim bahwa sudah banyak pelaku usaha mikro yang menanti program BPUM ini kembali dibuka.

Perlu diketahui masyarakat, bahwa pada 2020 Kemenkop UKM telah menyalurkan BPUM untuk 12 juta pelaku usaha mikro di seluruh Indonesia.

Kemenkop UKM menyampaikan bahwa pemerintah berkomitmen untuk membantu pelaku usaha mikro untuk bertahan di masa pandemi ini dengan berbagai cara.

Bantuan pemerintah tidak hanya bersumber dari dana hibah, tapi juga relaksasi kredit, subsidi bunga KUR, hingga digitalisasi UMKM.

“Untuk program BPUM 2021, saat ini masih dilakukan persiapan, penyusunan regulasi, dan detail pelaksanannya,” kata Kemenkop UKM.

Untuk dapatkan informasi terbaru dan resmi silakan kunjungi website resmi www.kemenkopukm.go.id.

Untuk kanal media sosial dapat kunjungi dengan username @kemenkopukm.

Kemenkop UKM juga memperingatkan masyarakat dengan beredarnya link palsu.

“Waspadai penipuan mengatasnamakan program Banpres Produktif Usaha Mikro yang meminta identitas pribadi,” ujar Kemenkop UKM.

“Kemenkop UKM tidak permah merilis e-form pendaftaran Banpres Produktif Usaha Mikro,” tambahnya.


sumber : https://tasikmalaya.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-061532529/jangan-sampai-terlewatkan-kemenkop-ukm-informasikan-jutaan-pelaku-usaha-mikro-akan-dapatkan-bpum-2021?page=3

0 comments:

Post a Comment