Thursday, January 23, 2020

Sampaikan Program Kerja, Pengurus BPP Hipmi Sambangi Wamendag

Sampaikan Program Kerja, Pengurus BPP Hipmi Sambangi Wamendag

Sampaikan Program Kerja, Pengurus BPP Hipmi Sambangi Wamendag
Jakarta, Beritasatu.com - Pengurus BPP Hipmi yang dilantik pada tanggal 15 Januari 2020 dan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), langsung bergerak cepat untuk merealisaikan program kerjanya. Salah satunya, melakukan audiensi dengan Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Jerry Sambuaga.

Ketua Bidang Perdagangan, Perindustrian dan ESDM BPP Hipmi, Rama Datau mengatakan, Hipmi sebagai organisasi kader pengusaha muda harus segera bergerak dan paling depan walaupun baru beberapa hari dilantik.

"Selain menginformasikan mengenai kepengurusan Hipmi yang baru, dalam pertemuan ini juga dibahas mengenai rencana kerja HIPMI, khususnya di bidang perdagangan,” ujar Rama dalam keterangan persnya yang diterima Beritasatu.com, Jumat (24/1/2020).
Menurut Rama, Hipmi selama ini sudah menjalin kerja sama dengan Kementerian Perdagangan (Kemdag). Salah satunya, ikut aktif di pameran perdagangan yang di selenggarakan oleh Kemdag tetapi masih dilakukan oleh BPD Hipmi Jaya.
"Hipmi Jaya selama ini aktif mengikuti pameran perdagangan dengan memamerkan produk-produk yang di miliki oleh anggota. Pada tahun 2019 kemarin, di pameran tersebut salah satu anggota BPD Hipmi Jaya, Eric Indra, berhasil mendapatkan perjanjian kontrak pembelian sebesar US$ 2 juta,” kata Rama Datau.
Rama menambahkan, audiensi ini juga sebagai penerjemahan dari visi misi Ketua Umum BPP Hipmi, Mardani H Maming, yang selalu menyampaikan bahwa Hipmi sebagai candradimuka pengusaha yang tangguh, inovatif, dan berdaya saing di era revolusi industri 4.0, akan mendorong pemerintah baik pusat dan daerah untuk melibatkan kader-kader Hipmi dalam pembangunan.
"Ke depan, program yang telah dijalankan Kemdag dengan Hipmi Jaya akan diperluas untuk seluruh BPD Hipmi di seluruh Indonesia. Tujuannya, agar produk-produk anggota Hipmi di seluruh provinsi dan kabupaten/kota bisa dipromosikan dan dipamerkan dalam pameran yang diadakan oleh Kemdag,” tandas Rama Datau.

0 comments:

Post a Comment