Thursday, March 11, 2021

Resmi Dibuka di Palembang Icon, Uniqlo Gandeng UKM Lokal

(Ki-Ka)

Uniqlo resmi membuka toko di salah satu Lippo Mall yang ada di Palembang, Palembang Icon Mall. Menggunakan area penjualan seluas 2000 m2, toko ini juga menggandeng UKM lokal untuk menampilkan produknya.

Pembukaan toko ke-36 di Indonesia itu diawali dengan prosesi pemotongan pita oleh Naoki Kamogawa - Presiden Direktur PT Fast Retailing Indonesia, Henry Riady - Lippo Group, Co Ing - Direktur Palembang Icon Mall, Estika Wida - Store Manager Uniqlo Palembang Icon, dan pelanggan pertama Uniqlo Palembang Icon.

Pembukaan juga dimeriahkan penampilan musik tradisional asal Jepang, Taiko. Usai prosesi berlangsung, terlihat pelanggan mulai memasuki toko sesuai dengan protokol kesehatan yang telah ditetapkan.

Naoki Kamogawa, Presiden Direktur PT Fast Retailing Indonesia (Uniqlo Indonesia), mengatakan kehadiran Uniqlo di Palembang Icon Mall, Sumatera Selatan menjadi toko ke-36 di Indonesia, sekaligus toko pertama di provinsi Sumatera Selatan. “Kami berharap adanya Uniqlo Palembang Icon ini semakin memperluas eksposur produk dan layanan kami di seluruh wilayah Indonesia. Kami juga merasa sangat senang dapat membawa Uniqlo lebih dekat kepada para pelanggan dan membuat produk lifewear kami lebih mudah diakses oleh semua orang di kota Palembang, Sumatera Selatan yang penuh dengan daya tarik ini,” ungkapnya dalam keterangan pers diterima Kamis (11/3).

Menurut Kamogawa, Palembang Icon Mall dipilih karena memiliki lokasi yang strategis dan menjadi destinasi perbelanjaan bagi warga Palembang. Selain itu, yang spesial adalah Uniqlo Indonesia bekerjasama dengan Pemerintah Kota Palembang untuk menyediakan tempat bagi UKM terpilih. Pada area khusus di dalam toko Uniqlo ini terdapat instalasi yang menampilkan produk dan informasi dari UKM. Kegiatan ini dinamakan UKM Neighborhood Collaboration (#PALEMBANGNEIGHBORHOOD).

Pemilihan UKM dan produk yang ditampilkan, kata Kamogawa, akan dikaji setiap enam bulan sehingga memberikan kesempatan lebih banyak bagi UKM lain untuk ditampilkan. Perpaduan barang lokal dengan pakaian lifewear Uniqlo dianggap dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung. Kolaborasi tersebut bertujuan untuk turut membantu UKM lokal agar bisa terus berkembang semakin baik lagi.

“Pada toko kami di Palembang ini, kami bekerjasama dengan UKM lokal. Kami benar-benar memikirkan talenta dari masyarakat sekitar untuk dapat berkolaborasi dengan Uniqlo. Kami memiliki konsep global is local. Local is global. Walaupun kami sebuah perusahaan global, namun kami tidak bisa berdiri tanpa bantuan perusahaan lokal," tutup Kamogawa.


sumber : https://investor.id/lifestyle/resmi-dibuka-di-palembang-icon-uniqlo-gandeng-ukm-lokal
 

0 comments:

Post a Comment