Foto: Dok: BNI |
Perbankan BUMN, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) terus mendorong pemulihan ekonomi nasional, salah satunya dengan mendorong pencairan kredit di sektor Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).
Direktur Bisnis UMKM BNI, Muhammad Iqbal menjelaskan, hampir seluruh sektor usaha ikut terdampak pandemi Covid-19, tak terkecuali di sektor UMKM.
Padahal, sektor ini termasuk memberikan andil terhadap pertumbuhan ekonomi sebesar 60,34% menurut data global findex. Oleh karena itu, BNI turut hadir dengan menyalurkan pembiayaan dan tetap memperhatikan aspek kehati-hatian.
"Covid-19 memberikan dampak yang signifikan buat pelaku UMKM, kalau kita lihat hampir semua tempat merasakan itu. Buat BNI kami terus berupaya mendorong pencairan kredit UMKM dan dilakukan prudent," kata Iqbal, dalam konferensi pers secara virtual, Senin (29/3/2021).
Terdapat tiga strategi utama yang akan dilakukan bank bersandi BBNI ini. Pertama, fase mitigasi dampak pandemi bagi debitur UMKM dengan melakukan restrukturisasi kredit terhadap lebih dari 100 ribu debitur.
Kedua, BNI juga mendorong adaptasi digital bagi pelaku UMKM. "Ini penting dilakukan karena bisnis berubah signifikan sehingga teman-teman UMKM perlu kami dorong," ujarnya.
Ketiga, dari pemulihan UMKM dari dampak pandemi. Terkait hal ini, BNI telah memberikan dukungan ke lebih dari 150.000 UMKM di seluruh Indonesia untuk memulihkan kondisi usaha mereka.
Tak hanya itu, BNI juga telah memberikan bantuan subsidi bunga kepada mitra usaha terdampak Covid-19 senilai Rp 1,05 triliun kepada 305 ribu debitur. Kemudian melakukan penjaminan kredit sebesar Rp 3,034 triliun ke 2.553 debitur.
Iqbal mengatakan, pada awal 2021 ini, pertumbuhan kredit di segmen UMKM tumbuh cukup positif, dengan total baki debet sudah lebih dari Rp 85 triliun atau tumbuh 14% secara tahunan.
Porsi penyaluran kredit, masih didominasi Kredit Usaha Rakyat (KUR), yang tumbuh lebih dari 33%. Adapun sepanjang tahun 2020, BNI menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebanyak Rp 22 triliun.
"Segmen UMKM ini porsinya lebih dari 15% dan untuk ini BNI siap terus mendukung UMKM menghadapi masa sulit," ungkapnya.
sumber : https://www.cnbcindonesia.com/market/20210329191035-17-233799/dukung-ekspansi-umkm-intip-3-strategi-besar-bni
0 comments:
Post a Comment