Monday, January 20, 2020

Mengenal Realme Buds Air, Earphone Cerdas Bisa Dengarkan Musik hingga 17 Jam

Mengenal Realme Buds Air, Earphone Cerdas Bisa Dengarkan Musik hingga 17 JamMengenal Realme Buds Air, Earphone Cerdas Bisa Dengarkan Musik hingga 17 Jam


JAKARTA, iNews.id - Realme merambah ranah AIoT di Indonesia dengan meluncurkan earphone True Wireless (TWS) alias earbud, Realme Buds Air. Seperti apa teknologi ini?
Realme Buds Air menawarkan pengalaman mendengarkan musik nirkabel yang sesungguhnya, memberikan kebebasan dan pengalaman tanpa batas bagi pengguna.
Sementara AIoT merupakan teknologi pintar yang menggabungkan antara Artificial Intelligence (AI) dan Internet of Things (IoT). Gabungan keduanya memungkinkan produk diakses melalui satu aplikasi yang terhubung dengan internet dan Bluetooth atau bahkan melalui perintah suara.
Realme Buds Air memiliki kinerja baterai lebih baik hingga 17 jam dan kontrol cerdas yang mudah digunakan. Produk ini memiliki desain yang ergonomis memberikan kenyamanan bagi telinga.
Kinerja premium dan nilai terbaik, realme Buds Air merupakan produk TWS yang terjangkau bagi konsumen muda, memberikan mereka pengalaman pertama yang sesungguhnya dari produk AIoT.
“Realme Buds Air menawarkan pengalaman nirkabel dan memastikan kebebasan musik yang sesungguhnya. Perangkat ini juga memberikan kinerja baterai lebih baik, dan kontrol cerdas yang dapat diakses," ujar Marketing Director Realme Indonesia, Palson Yi dalam keterangan persnya yang dilansir, Minggu (19/1/2020).

Berat satuan realme Buds Air sangat ringan sekitar 4,2 gram, sehingga pengguna tidak merasa seperti menggunakan TWS di telinga.
"Realme Buds Air memiliki desain saluran telinga yang sangat pas secara alami terintegrasi dengan telinga penggunanya. Kami percaya produk ini akan mengubah cara anak muda Indonesia berinteraksi dengan perangkat pintar dan mendengarkan musik,” katanya.
Realme Buds Air membawa pengalaman mendengarkan musik nirkabel ke level selanjutnya berkat chip R1 khusus dengan Bluetooth 5.0. Teknologi ini memungkinkan koneksi instan dan stabil antara earbud dan smartphone, kinerja baterai yang lebih baik, dan kontrol cerdas yang dapat diakses.
Realme Buds Air dilengkapi dengan solusi Dynamic Bass Boost (DBB) yang dikustomisasi serta dioptimalkan oleh tim akustik ahli realme setelah lebih dari ribuan kali pengujian. Hasilnya, dinamika dan dimensi suara yang ditambahkan bass, membuat pengalaman mendengarkan musik dan menonton film menjadi lebih sempurna.
Realme Buds Air dilengkapi dua mikrofon untuk mencapai Environment Noise Cancellation (ENC) yang secara cerdas mengidentifikasi setiap kata dan menyaring semua suara bising pada latar belakang. Selama panggilan, suara akan tetap jernih bahkan di lingkungan bising.
Realme Buds Air hadir dalam tiga warna yang muda dan bergaya, yakni kuning, hitam dan putih. Perangkat ini dibanderol dengan harga Rp599.000.

0 comments:

Post a Comment